Diklat Persidangan, Strategi Pelajar NU Nganjuk Cetak Pimpinan Sidang yang Kompeten

Pace | nunganjuk.or.id – Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) ialah organisasi yang memiliki forum-forum penting berbentuk persidangan. Setiap sidang, IPNU-IPPNU pasti membuat keputusan-keputusan penting untuk masa depan organisasi. Oleh sebab itu Pimpinan Cabang (PC) IPNU-IPPNU Kabupaten Nganjuk menggelar Diklat Persidangan, Minggu (06/09) di Kantor MWC NU Pace.

Selama kegiatan berlangsung, antusiasme dari peserta yang hadir sangat luar biasa. Ini dikarenakan acara merupakan pertama kalinya diklat yang diikuti oleh peserta.

 “Diklat persidangan ini outputnya nanti bagaimana rekan rekanita peserta dapat menerapkannya dalam rapat anggota ranting, konferancab,bahkan konfercab. Dikarenakan hal ini sangat urgen, sebelum dilaksanakan nya konfercab akan dimulai 3 bulan lagi ,maka Kader IPNU IPPNU harus paham teknik persidangan dan mekanisme pengambilan keputusan dalam persidangan” ujar Syafi’i Sulaiman Ketua IPNU Kabupaten Nganjuk.

Sementara itu, pemateri diklat M. Syarifuddin menegaskan bahwa kongres, konferensi, dan rapat anggota adalah forum tertinggi organisasi. Jadi harus dihargai dengan persidangan yang baik dan mekanisme yang jelas.

“Maka semua pihak dalam persidangan perlu mengerti apa itu opsi, justifikasi, afirmasi, lobyying, dan voting. Termasuk juga istilah peserta penuh, peserta peninjau, walk Out, dan deadlock juga perlu dipahami,” tambahnya.(*)

Kontributor: Sofa

Digiqole ad

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *